PortalNusa, Bogor – Sejumlah pedagang relokasi dari Pasar Citayam terlihat mulai berjual – beli di Pasar Penampungan Sementara. Pasar ini berlokasi di Pondok terong, Kecamatan Cipayung bagian dari wilayah Kota Depok.
Informasi yang diterima dari salah satu pedagang, kepindahan pedagang dari pasar Citayam ke tempat penampungan sementara sejak tanggal 15 Juli 2022. Ada juga pedagang baru yang tertarik berdagang di pasar penampungan maka cukup membayar biasa sewa kios yang disediakan.
“Alhamdulillah dengan lokasi yang disediakan, kami tetap bisa berjualan, dan tahun ajaran baru sekolah, omset pun tetap ada.” Kata Anto salah satu pedagang baju seragam sekolah yang kami wawancarai (2/8).
Sejumlah pedagang pun terlihat sibuk melayani pembeli, bahkan pedagang sayur di sini 24 jam. Menurut Suryo, pedagang Kopi dan Mie Instan yang berada di pojok sebelah kiri kios bagian belakang bahwa aktivitas di pasar sudah mulai ramai bahkan 24 jam.
“Saya pun tetap buka dan tak pernah tutup karena berdagang menggunakan system shift/bergantian.” Ungkap Suryo.
Sementara itu informasi dari tempat terpisah, Pemerintah Kota Depok dan Pemerintah Kabupaten Bogor membahas Program Revitalisasi pasar Citayam. Pasar tersebut terletak di dua wilayah administratif Kabupaten Bogor dan Kota Depok.
“Program revitalisasi pasar Citayam ini dilaksanakan guna meningkatkan fungsi pasar mulai dari sarana-prasarana.” Kata Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Burhanuddin
Sebagai informasi, Pasar Citayam yang saat ini sedang di revitalisasi pengelolaannya di bawah Perumda Pasar Tohaga Kabupaten Bogor memiliki kios sekitar 375 unit dan Los 254 unit.
Bangunan yang sudah berdiri lebih dari 20 tahun itu mulai direvitalisasi. Saat wartawan berkunjung melihat pasar Citayam, atapnya sudah dibongkar dan seluruh akses masuk ke pasar sudah ditutup pagar seng tinggi. Hanya pekerja konstruksi dan yang berkepentingan saja yang diperkenankan untuk masuk.
Discussion about this post