Portalnusa.Id, Cirebon – Dua Kepengurusan Taruna Merah Putih (TMP) Kota dan Kabupaten Cirebon adakan konsolidasi di Sekretariat TMP Gebang (4/11) demi sukseskan program “Hettrick 2024”. Sebagai sayap partai PDI Perjuangan pada lini pemuda, Taruna Merah Putih yakin keberadaan mereka di Kota dan Kabupaten Cirebon dapat merangkul suara pemuda atau pemula.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Taruna Merah Putih Kota Cirebon, Charles menyatakan kesiapannya untuk mengembangkan Taruna Merah Putih di kalangan milenial. Ia pun bersungguh-sungguh untuk menyebarkan impiannya pada para pemuda agar Cirebon bisa maju dan terkenal seperti Bandung. “Kita sebagai pemuda harus punya mimpi untuk diwujudkan, bahwa Cirebon harus maju dan terkenal dalam hal ekonomi dan budayanya seperti Bandung” ujarnya sambil memperkenalkan diri pada forum.
Selain itu, Cirebon adalah daerah yang memiliki sejarah yang panjang dalam hal multi kultural. Hubungan Sunan Gunung Jati dengan etnis Tionghoa dan Arab telah terjalin sejak dulu kala. Charles percaya pemuda Cirebon tidak mudah diprovokasi persoalan sara. “Kita punya darah yang sama, kenapa tidak untuk bisa bekerjasama membangun masyarakat Cirebon yang multi kultural” tambah Ketua TMP Kota Cirebon berdarah etnis Tionghoa. Ia pun menyatakan kesiapannya jika DPP TMP merekomendasikan dirinya sebagai Bacaleg DPR RI Dapil KCIC.
Sejalan dengan Ketua Taruna Merah Putih Kota Cirebon, Hadziq Ketua Taruna Merah Putih Kabupaten Cirebon yakin Taruna Merah Putih dapat menyukseskan Program “hattrick” 2024 dengan dukungan para pemuda di Cirebon dalam mengusung persatuan lintas etnis. “Cirebon bisa maju jika pemudanya dapat bersatu dan berjuang bersama tanpa membedakan etnis dan perbedaan keyakinan. Untuk itu TMP Kota dan Kabupaten akan bersama menggelar pendidikan dan pelantikan Pengurus TMP Kecamatan pada Desember nanti”.
Rencananya acara pendidikan dan pelantikan Pengurus TMP Kecamatan ini digelar Akhir Desember nanti di Limerr Resio & Resort Kuningan. “Pengurus TMP Kecamatan ini nantinya dilantik langsung oleh Bupati Cirebon, H. Imron dan dihadiri para petinggi TMP baik dari DPP dan DPD. Dengan demikian TMP Kota dan Kab. Cirebon siap sukseskan program hattrick 2024” Ujar Hadzik.
Discussion about this post