BOGOR-Pabuaran, Bojong Gede RA Al Amin Aira Pabuaran mewisuda tujuh belas siswa siswinya di Gedung Ra Al Amin Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Bojong Gede, Kabupaten Bogor, Minggu (26/6/2022).
Kepala RA Al Amin Almunadia, dalam sambutannya mengatakan “Alhamdulillah acara ini dapat berjalan dengan lancar, saat ini RA Al Amin mengombinasikan kurikulum departemen agama dan pendidikan karakter. Selain itu melalui metode pendidikan pembiasaan, kognitif, seni, olahraga dan calistung. Sehingga insya Allah anak anak siap menuju jenjang berikutnya, baik sekolah negeri, swasta, atau SDIT.”
Pada kesempatan yang sama, anggota dewan perwakilan daerah (DPRD) Kabupaten Bogor Maryono menyampaikan rasa bangganya “Selamat kepada RA Al Amin yang telah mewisuda 17 siswa siswinya, anak anak kita selesai dalam langkah awal, dan siap menuju pendidikan dasar. Seperti kita ketahui di Indonesia wajib belajar adalah 12 tahun. Tadi saya simak beberapa anak anak mempunyai cita cita yang mulia, ada yang ingin jadi polisi, dokter, pelukis dan lainnya. Mudah mudahan cita cita itu menjadi sumber spirit, bagi anak agar dapat terwujud. Semoga Anak anak kita dapat menyelesaikan seluruh tahapan pendidikan standar di Indonesia, mulai dari SD sampai ke perguruan Tinggi, Sarjana, Doktor bahkan sampai profesor”. sambungnya bersemangat
Selain wisuda, acara ini juga diisi penampilan siswa hapalan surat pendek Alquran, lantunan Asmaul Husna, doa, paduan suara, dan seni tari.
Kegiatan wisuda ini dihadiri ketua Yayasan Bapak Salman, Perwakilan Dari kelurahan Pabuaran Bapak Yusuf, Anggota DPRD Kabupaten Bogor Bapak Maryono, ketua RW Sugiarto, Ketua DKM komplek Aira, perwakilan dari Al Azhar Syifa Budi, perwakilan Perguruan yayasan Al Madina, Perwakilan Sekolah Pelita Atsiri dan orang tua murid RA Al Amin. (mfa)
Discussion about this post